Monday, April 2, 2007

Pengantar Penulis

Segala puji bagi Allah SWT yang selalu melimpahkan hidayah, taufik dan rahmatNya sehingga saya dapat menyelesaikan tulisan yang singkat dan sederhana ini. Dengan segala kerendahan hati dan ketulusan niat yang mudah-mudahan selalu diberikan Allah SWT saya mencoba merealisasikan tulisan ini semoga dapat memberi petunjuk dan manfaat bagi orang-orang yang berniat dan berminat menjadi seorang penyembuh pada khususnya dan seluruh lapisan masyarakat pada umumnya.
Semoga sang Maha Pengasih berkenan menerima segala niat dan kerja yang kecil ini dan bisa menjadi jalan bagi saya untuk mendapatkan ridho, maghfiroh, serta rahmat dariNya.

Tidak lupa juga saya ingin menyampaikan rasa terima kasih saya yang sedalam-dalamnya kepada semua guru, ulama, dan para syaikh baik yang masih hidup maupun sudah tiada.
Mereka yang berada di Indonesia, Malaysia, Australia, Amerika, Inggris, Mekkah, Madinah, Turkey, Pakistan , Libanon, dan Mesir yang tidak dapat saya sebutkan satu persatu.
Mereka dengan segala kesabaran dan kasih sayangnya telah mengajarkan saya ilmu-ilmu pengetahuan yang bersifat zahir ( syari'at ) dan bathin ( thariqat dan haqiqat ) karena dari merekalah saya menerima segala macam ilmu yang amat berguna untuk kehidupan saya, dan untuk rekan saya " Iwan Setiawan " ( Rabbani Sufi Institute - Cinere ) yang membantu terciptanya pembuatan blog ini.

Akhir kata, izinkanlah saya mempersembahkan tulisan sederhana ini kepada anda yang berniat untuk mempelajari tehnik penyembuhan dengan cara methode bekam.
Semoga Allah Swt selalu membimbing, merahmati, dan mengampuni semua dosa-dosa kita semua, semoga kita semua layak dan pantas untuk menghuni dan mendiaami salah satu surgaNya di akhirat kelak, Insya Allah . Amin

Selamat membaca dan semoga dapat bermanfaat.

Muhammad salahuddin al hafizh
Kangdin / iwan [phone : 081394299119 / 081519173693 ]

1 comment:

Mom Clinic said...

Assalamualaikum.....
Saya dari Singapore. Telah membaca buku Kangdin "Mystic Healing"...Sungguh Hebat bukunya!! Boleh saya menghubungi Kangdin As Sufi melalui email? Email saya: hello123@singnet.com.sg.
Salam Hormat
Haidah